Kemewahan Gelora Bung Karno Setelah Mengalami Perbaikan

Pada zaman yang semakin canggih ini, nonton sepak bola juga semakin nyaman dan menyenangkan. Tidak percaya ? coba anda lihat dan datang ke Stadion Gelora Bung Karno. Silahkan rasakan pengalaman yang tidak terlupakan ketika mendukung Timnas Indonesia berlaga di sana.

Setelah direnovasi, Stadion Utama BGK ini mampu mengubah cara pandang masyarakat tentang nonton sepak bola di sebuah Stadion. Berbagai fasilitas dan kenyamanan diberikan stadion BGK ketika anda datang kesana. Mulai dari sistem pembelian tiket sampai bangku penonton yang menjadi sorotan positif oleh masyarakat Indonesia. Jadi sekarang tidak ada alasan lagi anda datang untuk mendukung Timnas Indonesia berlaga di Stadion BGK, stadion kebanggaan bangsa Indonesia.

Selain untuk markas Timnas, stadion ini juga digunakan klub kebanggaan Persija Jakarta untuk berlaga di pertandingan liga Indonesia. Sehingga sebuah keuntungan besar Persija dapat menikmati stadion kebanggaan Indonesia dan segala fasilitas yang disuguhkan.

pxhere.com

Perbedaan Nonton Bola di Stadion GBK Dulu dan Sekarang

  1. Sistem pembelian tiket

Sistem ticketing merupakan salah satu yang paling krusial. Kalau dulu para penonton harus mengantre panjang di loket GBK demi mendapatkan selembar tiket. Bahkan ada yang rela mengantre pada malam hari demi selembar tiket. Pada zaman modern ini PSSI sudah mengaplikasikan sistem ticketing yang berbasis online. Sistem ini sangat memudahkan para penonton memesan tiket tanpa harus datang ke stadion.

Selain lebih teratur juga memudahkan para penonton untuk memilih kategori kelas dan nomor kursi yang nyaman untuk mereka. Dengan adanya sistem ini anda tidak pelru menukar atau mencetak ulang. Anda cukup menunjukkan e-tiket melalui gadget kepada petugas yang berjaga di pintu dan melakukan scan berkode pada tiket.

  1. Bangku penonton

Terdapat perbedaan yang sangat menyolok pada bangku penonton di Stadion GBK. Kalau dulu sebelum direnovasi, Stadion ini menyediakan bangku kayu yang berjejer panjang pada setiap tribun. Selain tidak nyaman, kadang bangku tersebut sering disalahartikan sebagai pijakan kaki penonton.

Setelah direnovasi, semua bangku penonton ini menggunakan jenis single seat. Bangku ini memiliki kemampuan beban sampai 250 kilogram. Bangku ini tidak mudah rusak dan sangat nyaman untuk diduduki.

pxhere.com
  1. Layanan toilet dan wi-fi kencang

Bagi anda yang suka dan pendukung setia pendukung Timnas Indonesia maka pastinya sudah akrab dengan toilet stadion ini sebelum direnovasi. Selain tidak pernah dijaga fasilitas yang sangat penting ini tidak ada penerangan dan cenderung kotor.

Setelah renovasi kondisinya kini jauh lebih baik. Terdapat 100 toilet yang ada di pelataran pintu masuk dan dilengkapi dengan wastafel dan urinoir yang berstandar internasional. Saat ini sudah dilengkapi dengan penjaganya. Selain itu kini hadir Wi-Fi yang super cepat di sudut-sudut stadion. Sangat lumayan ketika anda ingin update skor pertandingan di media sosial.

  1. Tidak ada botol minuman

Sebelum direnovasi di stadion ini sering ditemukan botol bekas yang berserakan. Selain itu botol bekas ini sering disalahgunakan oleh para suporter yang memprovokasi para pemain lawan. Setelah direnovasi dan sesuai dengan peraturan standar internasional maka setiap penonton membawa masuk botol minuman. Sebagai pengganti, pihak pengelola GBK menyediakan air minuman dalam bentuk kemasan unik. Sehingga setelah selesai minum, bisa anda kantongi dulu.

  1. Tingkat keamanan nomor satu

Dahulu ketika datang ke stadion selalu merasa khawatir, apalagi masalah keamanan. Seiring perkembangan zaman kini di Stadion GBK sudah dibekali sistem keamanan yang sudah berstandar internasional. Hal ini tentunya demi meminimalisir kalau terjadi tindakan kejahatan. Pihak pengelola stadion GBK memasangkan CCTV 7K. Kamera pemantau ini ternyata lebih canggih dengan mengadopsi teknologi deteksi wajah. Kecanggihan kamera ini ternyata sampai mampu mendeteksi berbagai aktivitas para penonton dan dapat mencocokkan wajah pelaku kejahatan teroris yang datanya sudah ada di Badan Nasional Penanggulangan Terorisme.

Beralih ke tempat parkir, kini di Stadion GBK sudah menerapkan sistem parkir yang lebih teratur. Apabila dulu banyak parkir liar, kini anda sudah merasa aman dan tidak perlu khawatir ketika meninggalkan kendaraan di tempat parkir yang sudah tersedia. Pada sistem pembayaran pun kini sudah cashless. Anda hanya membayar sekali saja saat masuk saja dan tidak dihitung per jam.

pxhere.com

Keindahan Objek Wisata di Stadion Utama GBK Di Jakarta

Objek wisata Stadion Utama Gelora Bung Karno ini merupakan salah satu tempat wisata yang ada dijalan pintu satu Senayan Jakarta.  Objek wisata ini merupakan tempat wisata yang ramai wisatawan di hari biasa atau liburan. Tempat ini sangat indah dan dapat memberikan sensasi yang luar biasa.

Objek wisata ini sangat cocok untuk mengisi liburan anda, apalagi ketika libur panjang. Objek wisata utama di sini adalah sebuah stadion megah serbaguna yang ada Jakarta dan menjadi bagian dari kompleks olahraga GBK. Stadion ini dinamai demi menghormati Soekarno, Presiden pertama Indonesia.

Bagi anda wisatawan asal Jakarta pastinya sudah tidak bingung lagi untuk datang ke objek wisata GBK, Jakarta Pusat. Namun kalau anda wisatawan luar Jakarta pastinya masih bingung dan takut kalau kesasar. Namun jangan khawatir seiring kecanggihan teknologi, anda dapat memanfaatkan Google maps yang sudah ada di gadget canggih anda.